Monday, December 29, 2008

Best of the Bests 2008

Tahun 2008 belum benar-benar berakhir, namun saya dapat memutuskan 10 film terbaik sepanjang tahun 2008, versi saya sendiri. Kriteria penilaiannya bukan dari Dollar yang sudah berhasil diraup atau nama besar film-nya, tapi dari kepuasan alami yang ditimbulkan setelah menonton film-film di bawah ini. Inilah mereka:

10. LET THE RIGHT ONE IN (Låt den rätte komma in)

Cast : Kare Hedebrant, Lina Leandersson
Genre : Drama
Mungkin sebagian orang akan bilang bahwa film ini menjiplak Twilight. Tema dan plot yang hampir sama, yaitu percintaan anak manusia dengan vampir berumur ratusan tahun. Pada kenyataannya, film yang berasal dari negara di Eropa ini bukan penjiplak. Kalah efek CGI dengan Twilight, dan mungkin aktor dan aktrisnya tidak semenarik Robert Pattinson dan Kristen Stewart. Namun kita berbicara tentang chemistry!. Ditambah, film ini termasuk film soft core dan dibintangi oleh anak-anak! Di Indonesia, film ini dapat ditonton hanya di Blitz Megaplex dan DVD bajakan. Satu perwakilan dari Benua Eropa!

9. KUNGFU PANDA


Cast : Jack Black, Dustin Hoffman, Angelina Jolie
Genre : Animation
Yup, film animasi yang cukup menghibur dan memberikan ide cerita yang lebih segar dibanding yang sudah ada. Jajaran cast yang sudah tidak diragukan lagi serta tema yang dapat diterima oleh semua umur, membuat si Panda bisa 'mengalahkan' pamor Bolt dan kwartet sahabat Madagascar Escape 2 Africa. Go For It!!

8. RED CLIFF


Cast : Tony Leung, Takeshi Kaneshiro
Genre : War, Action
Sedikit dari film Asia yang menyediakan 1 cerita tunggal yang dibagi ke dalam 2 buah film. Sekuel keduanya pun akan segera dirilis awal tahun depan. Film yang mengangkat tema cerita legenda Sam Kok ini jelas jauh lebih baik dibanding Three Kingdom (Andy Lau). Film ini pun sebagai "perwakilan dari Asia" sebagai yang terbaik mengalahkan Forbidden Kingdom (Jet Li, Jackie Chan) dan An Empress dan the Warriors (Donnie Yen, Kelly Chen).

7. SWEENEY TODD: THE DEMON BARBER OF FLEET STREET

Cast : Johnny Depp, Alan Rickman
Genre : Thriller, Musical
Kisah seorang pemotong rambut yang ingin membalas dendam. Johnny Depp sukses lepas dari karakter Jack Sparrow dan Willy Wonka serta menciptakan karaktaer unik, ekstrim, dan kejam lainnya bernama Sweeney Todd. Film ini dikemas sedemikian rupa dengan alur musikal horror layaknya High School Musical atau Hairspray dengan tidak mengurangi intense-nya. Sayang, di Indonesia tidak dirilis secara resmi di bioskop dan hanya dapat dinikmati lewat DVD.

6. HANCOCK

Cast : Will Smith
Genre : Action, Drama
Hancock berhasil menampilkan sisi yang berbeda dari seorang superhero. Inilah yang berani ditampilkan oleh pihak studio dan memasang aktor jaminan sukses Will Smith. Hasilnya tentu saja memuaskan. Hancock juga berhasil menampilkan sisi drama yang cukup menyentuh. Lepas dari komik. Lepas dari novel. Murni cerita tunggal.

5. STEP UP 2 : THE STREETS


Cast : Briana Evigan, Robert Hoffman
Genre : Musical, Drama
Saya hanya bisa bertepuk tangan setelah menyaksikan film ini. Film yang memang sangat segmented, tapi benar-benar memuaskan penggemarnya. Sederetan lagu RnB yang keren dilengkapi dengan tarian energik luar biasa plus koreografi yang berbeda membuat film ini terbaik di kategori musikal mengalahkan High School Musical 3 : Senior Year.

4. THE INCREDIBLE HULK (HULK 2)

Cast : Edward Norton, Liv Tyler, Tim Roth
Genre : Action, Superhero
Formulanya memang tak jauh beda dengan film superhero biasa. Namun, apa yang ditampilkan cukup berbeda. Visualisasi 2 raksasa yang bergulat di tengah kota tentu saja memiliki nilai jual lebih yang tidak dapat disaksikan dalam Iron Man, Spiderman, atau Hancock sekalipun. Terlebih, Hulk 2 dapat lepas dari bayang-bayang kegagalan Hulk versi Eric Bana yang sangat mengecewakan beberapa tahun sebelumnya. Tony Stark belum bisa mengalahkan Bruce Banner kali ini, sekalipun ia juga muncul di ending film Hulk 2.

and here's the TOP 3, believe it or not..

3. SPEED RACER

Cast : Emile Hirsch, Christina Ricci
Genre : Action, Animation
Banyak yang kecewa dengan penampilan Speed Racer yang berujung pada kegagalan finansialnya. Katanya, terlalu anak-anak. Namun menurut saya, justru film ini dare to be different. Kombinasi antara dunia nyata manusia dan animasi jenaka yang tentunya menyuguhkan tayangan yang berbeda dari film lain, sekalipun itu Arthur and The Minimoys. Formula "the good one always win in the end" memang masih dipakai. Tapi yang dijual lagi-lahi adalah visualisasinya. Well, it's better to be different than to be better, isn't it?

2. WALL-E


Cast : (i bet you won't recognize) Ben Burtt, Elyssa Knight
Genre : Animation, Drama
Here's the best animation and drama of the year! Bahkan salah satu animasi terbaik sepanjang masa!!! Wall-E tidak mengandalkan nama besar siapa-siapa. Hanya tema baru yang cukup realistis dengan keadaan di sekitar kita serta bukti bahwa cinta bukanlah kata-kata. OMG, this is a definitely must-see!! Apik betul!

and finally, the king of movie kings..

1. THE DARK KNIGHT

Cast : Christian Bale, Heath Ledger
Genre : Action, Superhero, Thriller
Tidak ada kata-kata lagi yang dapat menggambarkan kesempurnaan trio Nolan-Bale-Ledger ini. Saya kira terbaik sepanjang masa untuk kategori film action dan superhero. Terutama Ledger, untuk masterpiece terakhirnya ini, ia tampil sungguh mempesona. So, read its own blog post on my blog too.

Lalu, untuk film Indonesia bagaimana??
Well, untung seribu untung saya tidak harus memasang judul "AYAT-AYAT CINTA" sebagai yang terbaik di negeri lokal, namun tentu saja "LASKAR PELANGI"!! Obviously amazing and so touchy! Maju terus perfilman Indonesia!!

Special Suggestions:
Best Comedy : YOU DON'T MESS WITH THE ZOHAN (Adam Sandler, Rob Schneider), extremely hilarious!!
Best In Cinema : JOURNEY TO THE CENTER OF THE EARTH 3D, well, it's 3D!!



THE MOST DISSAPOINTING MOVIE OF THE YEAR: MAX PAYNE (Mark Wahlberg), better you never see it!


BIGGEST GROSS OF THE YEAR :
1. The Dark Knight - over 990 million Dollars!
2. Indiana Jones 4 - over 783
3. Kungfu Panda - over 633
4. Iron Man - over 571
5. Mamma Mia! - over 568
6. Quantum of Solace - over 538
7. Wall-E - over 506
8. Narnia : Prince Caspian - over 518
9. Sex and The City - over 400
10.Madagascar: Escape 2 Africa - over 390

The Dark Knight, Simply Perfect



Tahun 2008 adalah tahun kejayaan sutradara Christopher Nolan, aktor Heath Ledger, dan film The Dark Knight. Mungkin sebagian orang tidak setuju saat saya menyebut TDK sebagai film terbaik tahun ini, atau bahkan salah satu yang terbaik pada 5 tahun terakhir Hollywood berkarya. Namun, sebagian besar pasti setuju. Bukan hanya dari segi finansial saja, namun secara keseluruhan, TDK tampil tanpa cela. Nyaris sempurna sebagai film superhero yang tampil beda dan memuaskan seluruh insan film dunia.

Pada awal tahun 2008, TDK memang digadang sebagai salah satu film box office yang berpeluang meraup Dollar secara luar biasa, yang memang juga menjadi salah satu indikator sukses atau tidaknya sebuah film. Hal yang sama diprediksi juga terjadi pada sederetan film lain yang cukup menjanjikan, sebut saja The Incredible Hulk, Iron Man, Quantum of Solace, Wall-E, Hellboy 2, Narnia : Prince Caspian, hingga Indiana Jones 4 dan The Mummy 3. Hasilnya? Bisa ditebak. Sebagian tampil terlalu biasa-biasa saja, malah hanya mengandalkan nama besar sekuel sebelumnya. Sebagian lain tampil kontroversial, artinya memuaskan bagi sebagian orang, dan di saat yang bersamaan sangat mengecewakan sebagian lainnya. Sisanya, memang ada juga yang tampil beda serta meraup banyak Dollar, namun kurang berhasil di mata kritikus.

Sebagai contoh, The Mummy 3 dan Iron Man tampil biasa-biasa saja. Formula lama dengan sebagian aktor baru. Hal yang sama terjadi pada Hellboy 2 dan Indiana Jones 4. Judul terakhir malah terkesan terlalu menonjolkan sisi humor yang 'kurang penting' dan 'dilebih-lebihkan'. Seri James Bond yang terakhir pun menimbulkan pro dan kontra bagi seluruh fans-nya. Pro-humanis melawan Pro-hiburan Bond gaya konservatif. Yang lumayan adalah Wall-E dan The Incredible Hulk. Mereka lebih bisa memanjakan penontonnya dengan tema dan gaya baru, yang tidak pernah ditampilkan sebelumnya.

Nah, seluruh film ini juga menjadi saksi berkibarnya The Dark Knight. Film yang merupakan sekuel dari Batman Begins (yang juga sukses secara finansial ini) sangat memesona. Jangan bicara efek CGI yang sudah menjadi formula jitu film Hollywood, atau plot "Good vs. Evil" yang juga diangkat oleh sebagian besar film di seluruh dunia. TDK sudah punya itu. Lalu apa yang begitu spesial?

Saya bukan pengamat professional. Tapi saya bisa katakan bahwa TDK menyajikan plot yang begitu luar biasa.Penonton dibawa tegang selama film berlangsung, dan tidak bisa berkedip menyaksikan adegan demi adegan yang dilakukan oleh para aktornya. Karakterisasi yang begitu mendalam yang dilakukan oleh kedua bintangnya, Christian Bale dan Heath Ledger, menyempurnakan film ini. Batman tampil lebih 'gelap' dan menyentuh emosi penontonnya. Bruce Wayne (Christian Bale) tampil begitu meyakinkan dan meninggalkan kesan yang begitu mendalam dibanding sekadar Bruce Banner (Hulk) atau Tony Stark (Iron Man).

Seratus jempol kita boleh acungkan kepada karakter antagonis TDK, The Joker (diperankan dengan sempurna oleh Heath Ledger). Joker bukanlah penjahat dengan kekuatan super atau sumber daya yang melimpah layaknya Batman. Joker tidak punya motivasi mengejar harta. Joker hanyalah satu 'orang gila' yang memiliki otak jenius. Ia bekerja sendirian dan tidak peduli teman. Ia hanya menikmati saat-saat yang indah di setiap aksi kejahatannya. Hal inilah yang menyulap Joker menjadi penjahat abadi Batman yang menguras emosi, tenaga, dan pikiran Batman. Juga termasuk para penonton. Sebegitu professionalnya Heath Ledger sehingga kematiannya mengkonsumsi terlalu banyak obat tidur diprediksi sebagai akibat proses karakterisasi Joker yang terlalu mendalam. Heath butuh waktu 1 bulan 'dikurung' sendirian dalam sebuah kamar khusus untuk mendapatkan image dan emosi Joker yang berbeda dari Joker-Joker sebelumnya. Tagline-nya yang berbunyi "Why So Seriuos?" terus terngiang-ngiang di telinga penonton setelah keluar dari bioskop.

Sang sutradara Chris Nolan boleh berbangga dan membusungkan dada atas hasil yang telah dicapainya ini. Situs film terkemuka IMDb.com memasang TDK sebagai film ke-4 terbaik sepanjang masa, dan hanya kalah dari The Shawshank Redemption serta sekuel The Godfather. Inilah film yang wajib ditonton oleh seluruh insan film di seluruh dunia. TDK menjadi tantangan bagi semua produsen film untuk bisa tampil lebih baik lagi. Tahun 2009 akan menjadi tahun yang berat bagi semua film superhero yang ada. Akankah Wolverine atau sederet robot Transformers tampil lebih baik dan lepas dari bayang-bayang kesempurnaan The Dark Knight, ataukah mereka hanya tenggelam di bawah kehebatan TDK? Atau mungkin ada film lain yang bisa??

Saturday, December 06, 2008

Summer 2009 'Big' Movies : Part 1



Tahun 2008 belum selesai, kita sudah dipersiapkan untuk menyambut film-film Musim Panas 2009 mendatang. Inilah the first Winning Eleven, film-film yang diprediksi akan menjadi Box Office dan meraup omset ratusan juta Dollar US lewat jutaan penontonnya:

1. Wolverine : X-Men Origins
Akhirnya "pentolan" grup superhero X-Men ini dibuat kisahnya tersendiri (spin-off). Mungkin sebelumnya kita tahu film Scorpion King, yang menjadi spin-off dari film The Mummy Returns. Film ini akan menceritakan kisah awal Wolverine dengan gamblang, bagaimana ia bisa menjadi seorang mutan yang kuat seperti yang kita ketahui saat ini. Sebagai pelengkap, akan hadir tokoh X-Men lainnya seperti Sabretooth, Deadpool, Gambit, Beak / Blackwing, dan Wraith yang belum pernah muncul di trilogi X-Men sebelumnya, serta kemungkinan besar penampilan tokoh dalam trilogi X-Men sebagai cameo. Mari kita tunggu aksi Hugh Jackman!!

2. Star Trek
Saga yang sudah melegenda seperti layaknya Star Wars yang tentunya memiliki fans yang tidak sedikit. Bukan lagi sekuel yang bergerak maju terus, namun ini adalah prekuel alias masa awal saat para karakter Star Trek legendaris bertemu di akademi dan melakukan tugas pertamanya. Banyak bintang besar yang terlibat, seperti Chris Pine, Anton Yelchin, Eric Bana, John Cho, dan Winona Ryder.

3. Angels & Demons
Film yang diadaptasi dari novel terbaik karya Dan Brown, penulis The Da Vinci Code yang patut ditunggu. Masih ada dilema kegagalan The Da Vinci Code beberapa waktu sebelumnya namun Tom Hanks tetap percaya diri memerankan karakter cerdas Robert Langdon. Bagi yang sudah membaca novelnya, dijamin tidak sabar menunggu visualisasi dan realisasinya di dalam layar lebar.

4. Terminator Salvation : The Future Begins
Tidak ada lagi Arnold Schwarzenegger dalam installment Terminator terbaru ini. Fokus cerita ada pada John Connor, pria yang ditakdirkan akan memimpin pergerakan umat manusia melawan Skynet dan pasukan Terminatornya. Ada si Christian "Batman" Bale sebagai pemeran utamanya. Apakah ia dapat melepaskan image Batmannya dan bertransformasi menjadi John Connor dengan sempurna?

5. Fast and Furious
Awalnya saga ini tidak diprediksi menjadi salah satu Box Office bertema balap yang paling sukses. Maka sudah muncul 3 sekuel sebelum ini, dengan pemeran Vin Diesel dan Paul Walker. Vin tidak muncul di film kedua dan hanya muncul sebagai cameo di film ketiga. Namun saga ini masih dianggap potensial mendulang Dollar. Kali ini, Vin dan Paul akan kembali muncul bersamaan dengan bintang dari film ketiga, yaitu Michelle Rodriguez dan Jordana Brewster.

6. Harry Potter and The Half-Blood Prince
Hasil dari pengunduran tanggal tayang yang seharusnya dari November 2008 ke musim panas 2009 karena satu dan lain hal. Tentu para penyihir dari Hogwarts mematok harga mati untuk menjadi raja musim panas 2009 nanti, terlebih karena kisahnya hampir puncak, dan penggemar HP di seluruh dunia semakin banyak. Kali ini kisahnya tentang masa muda Lord Voldemort, musuh utama Harry Potter yang memiliki porsi dan peran yang sangat besar dalam kesuksesan seluruh cerita. Bagaimanapun, sekuel dari saga ini dapat dipastikan akan selalu sukses di pasaran.

7. Transformers 2 : Revenge of the Fallen
Pasti masih ingat di benak kita tentang film pertama Transformers yang sangat di luar dugaan tampil begitu eksplosif dan memukau, serta meninggalkan kesan yang begitu mendalam kepada para penontonnya. Shia LaBeouf dan Megan Fox tetap dipertahankan. Banyak karakter robot baru yang akan muncul mewarnai perang besar antara Autobots yang dipimpin Optimus Prime dan Decepticons yang dipimpin oleh Megatron. Dijamin perang akan berlangsung jauh lebih ramai dan seru. Yang lebih menarik lagi, sepertinya akan muncul kelompok robot lain yaitu Constructicons yang akan bergabung dengan Decepticons dan bisa bersatu padu menjadi robot raksasa bernama The Devastator. Penasaran kan??

8. Prince of Persia
Satu lagi judul game populer yang diangkat ke layar lebar. Sempat terbengkalai, namun akhirnya selesai juga. Ada Jake Gyllenhaal dan Gemma Arterton yang mengisi peran di film ini serta bintang Hollywood kelas A lain yaitu Ben Kingsley dan Alfred Molina yang turut meramaikan. Namun, apakah kutukan film adaptasi game yang kerap gagal akan berlanjut di film ini? Kita saksikan saja nanti.

9. G.I. Joe : Rise of Cobra
Sempat populer belasan tahun lalu sebagai serial kartun mirip Transformers yang juga sempat ditayangkan di televisi lokal Indonesia, film ini digadang akan menjadi salah satu proyek terbesar di tahun 2009. Ada Dennis Quaid, Channing Tatum, Sienna Miller, dan Marlon Wayans yang membuat kita semakin penasaran akan film ini.

10. Night at the Museum 2
Masih ada Ben Stiller, Robin Williams, Amy Adams, Hank Azaria dan Owen Wilson yang akan tampil kocak menghibur kita di sekuel ini. Film pertamanya di luar dugaan berhasil secara finansial dan mendapatkan respon positif dari pasar.

11.Ice Age 3
Masih ada kisah lain yang dapat diangkat dari film kartun berlatar belakang dunia zaman es ini. Dalam trailer terbarunya, masih ada Scrat, tokoh tikus plus tupai bergigi pedang yang selalu mengejar biji kenari kesayangannya berinteraksi dengan predator ganas T-Rex. Masih bisa sukseskah?

Stop Merokok!! (Don't be a Smoking Idiot)

Jika anda masih mencintai diri sendiri dan orang lain di sekitar anda, stop merokok!

Jika anda masih peduli lingkungan hidup di mana anda berada, stop merokok!

Jika anda belum tahu bahwa tiap sebatang rokok yang anda hisap dapat mengurangi nyawa anda selama 5 menit, sekarang anda tahu dan stop merokok!

Jika anda belum tahu bahwa orang di sekitar anda yang menghirup asap rokok akan lebih mudah terkena kanker dibanding anda yang merokok, sekarang anda tahu dan stop merokok!

Jika anda belum tahu bahwa merokok itu DOSA karena menghancurkan tubuh anda sendiri secara perlahan dan pasti, serta mendatangkan banyak penyakit yang paling berbahaya di seluruh dunia, sekarang anda tahu dan stop merokok!

Jika anda belum tahu betapa bencinya seseorang yang terpaksa menahan napas karena asap rokok yang anda timbulkan di tempat umum, sadarlah akan hal itu dan stop merokok!

Sadarlah betapa rokok itu sudah menjadi "musuh di dalam selimut" di lingkungan kita. Kita tahu resiko bahayanya namun sepertinya buta akan keberadaannya!!

Jangan membuat alasan bodoh ande merokok dengan mengatakan "Saya membantu mempekerjakan buruh rokok pabrik"

Jangan membuat alasan bodoh anda merokok dengan mengatakan "Saya stres dan butuh pelepasan"

Jangan membuat alasan bodoh anda merokok dengan mengatakan "Saya kedinginan dan butuh kehangatan"

Jangan membuat alasan bodoh anda merokok dengan mengatakan "Mulut saya asam jika tidak merokok setelah makan"

Serta miliaran alasan lain yang lebih bodoh lagi.

Tidak ada kata terlambat untuk berubah. STOP merokok sekarang juga dan JANGAN KOMPROMI dengannya.

Nikmatilah iklan rokok yang kreatif dan inspiratif namun jangan merokok karena rokok akan mengurangi kreatifitas dan inspirasi anda!

Jika anda masih mau merokok juga dan tidak peduli dengan diri anda sendiri, merokoklah di tempat yang sepi dan jangan "membunuh" orang lain yang tidak berdosa!!


Jika anda masih mau merokok juga dan tidak mengerti apa yang saya tulis di atas, maka anda adalah seorang yang idiot dan saya akan selalu berdoa untuk anda!!

Tuesday, November 25, 2008

Nonton Film Tiga Dimensi (3D) di EX dan PS XXI




Kemaren gw menyempatkan diri untuk menonton Journey to the Center to the Earth 3D yang ada di EX XXI. Emang ini tontonan orang kaya. Hanya EX dan Plaza Senayan yang "mampu" menayangkan film seperti ini. HTM Rp.50.000,-. Film ini emang dari sononya udah didesain ke dalam 2 format, 2D dan 3D. Tantunya ini segmented banget. Bayangkan, teks Indonesia saja tidak ada. Artinya film yang versi 3D ini juga menuntut penontonnya untuk minimal bisa berbahasa Inggris secara pasif. Makanya, film ini juga tidak berharap mendulang Dollar yang terlalu banyak di Indonesia, yang versi 3D especially.

Well, walaupun mahal, untunglah film ini cukup memuaskan gw. Pertama, karena dengan format yang 3D membuat kemasan film begitu meyakinkan dan menghibur. Terlepas dari endingnya yang sangat bisa ketebak, yaitu happy ending, film ini punya jalan cerita yang berbeda. Artinya, pantas ditunggu2. Apalagi kejutan yang diharapkan penonton adalah semburan gambar ke muka yang mengagetkan tentunya. Details dari film ini cukup banyak dan bagus kok. Namanya aja Hollywood, ya eyalah..!!

Brendan Fraser, Josh Hutcherson, dan di cewe yang tidak terkenal itu cukup bagus aktingnya. Irit casting pula karena kalo dihitung2, kurang dari 10 aktor yang tampil di film ini secara eksplisit. Durasinya nggak terlalu lama, cuma 1 jam 45 menit lah kurang lebih. Karena kalo terlalu lama pun pasti bikin mata pegal2, hehe..

So, jika bloggers punya uang lebih dan waktu lebih, boleh lah mencicipi JTTCOTE 3D. Cukup menghibur dan cukup memuaskan. Jangan lupa balikin kacamata 3D-nya di pintu kluar. Kalo nggak, bakal dikejar sama mbak yang jaga pintu masuk ampe dapet, coz kacamatanya beda dari yg dulu itu lho, yang pernah dibagi2in gratis tapi ga berasa juga nonton di TV. Hoho..

Saturday, November 22, 2008

Acara Televisi Semakin Membodohi Masyarakat

Lengkap sudah bulan November ini penuh dengan cercaan dan ekspresi kekecewaan saya atas tayangan hiburan dalam negeri yang semakin parah. Belum menikmati benar bagusnya Laskar Pelangi di pasaran, muncul lagi film-film bioskop teranyar yang sangat memuakkan. Temanya tidak jauh dari asosiasi seks dan komedi jayus tak tertolong. Memang itu sudah sulit untuk diperbaiki.

Namun, saya juga menyadari bahwa tayangan di televisi lokal, yang notabene disaksikan oleh hampir seluruh rakyat Indonesia, rata-rata sangat tidak mendidik. Jangan sebut-sebut sinetron Indonesia yang memang jaminan mutu sampahnya membodohi masyarakat dengan segala ajaran yang tidak baik dan tidak benar. Plot cerita yang terlalu tidak masuk akal dan latar belakang yang terlalu menjual mimpi. Kangen sekali saya akan sinetron "Keluarga Cemara" zaman saya masih SD yang sangat bagus dan edukatif. Pak Presiden dan seluruh pihak yang merasa bertanggung jawab, bagaimana bangsa ini mau semakin pintar dan logikanya semakin jalan?? Jangan teruskan omong kosong tentang pendidikan sekolah gratis bagi mereka yang tidak mampu jika tidak mampu menahan laju tayangan televisi nasional.

Harus diakui bahwa televisi, bukan internet atau TV kabel yang menjadi sumber informasi dan hiburan mayoritas masyarakat Indonesia yang berada di segmen menengah ke bawah. Televisi menjadi makanan utama sehari-hari. Rasanya tidak mungkin orang Indonesia melewatkan satu hari saja tanpa menyaksikan televisi kurang dari 1 jam (khusus saya memang sudah anti). Bahkan untuk anak-anak, yang notabene generasi emas penerus bangsa, pasti lebih ingat pesan acara dan iklan di TV dibanding pesan Bapak Ibu Guru di sekolah. Saya juga pernah sekolah tentunya. Dan baru 2 tahun lalu saya lulus dari bangku SMA.

Sungguh menyedihkan melihat tayangan televisi lokal. Untung saya ditawari pemasangan TV kabel yang mayoritas isinya acara luar negeri yang nun jauh lebih berkualitas. Namun, ada juga anggota keluarga yang masih heavy viewer. Dan kalau ditanya, acara di televisi memang super jelek. Lalu mengapa terus ditonton? Katanya, TIDAK ADA PILIHAN LAIN. Ada benarnya memang. Acara di luar sinetron, seperti reality shownya juga sangat memilukan. Salah satu acara di stasiun TV yang "katanya" memberi nafas baru acara TV Indonesia, yaitu Trans TV, sedang menayangkan satu reality show berjudul "Happy Family : Me vs Mom". Acara ini, menurut saya, adalah salah satu acara terburuk yang pernah ada di dunia. Isinya hanya satu, bagaimana caranya membuat sang anak kandung/ibu kandung menderita ketakutan setengah mati dengan berbagai cara yeng memang dibencinya, sambil menertawakan dari belakang. Sang ibu dan anak berlomba-lomba menjadi yang terjahat demi mendapatkan hadiah dari Ruben Onsu. Nah, bloggers, sebut SATU SAJA kelebihan dari acara ini!! Langsung saya jawab, TIDAK ADA. Yang ada hanya menambah dosa ibu dan anak, ekspresi berlebihan yang sangat dibuat-buat (ketahuan banget bo, ini Indowood, bukan Hollywood), dan menanamkan nilai moral minus kepada pemirsa.

Masih banyak acara lain yang serupa tapi tak sama. Hampir semua acara yang prime time, yang seharusnya paling bagus karena jumlah penonton saat itu mencapai yang tertinggi, diisi dengan materi sampah yang membodohi bangsa. Bukan bersifat kebarat-baratan atau kurang menghargai hasil karya lokal, tapi justru saya kasihan sama rekan-rekan heavy viewer yang secara langsung tak langsung pasti menyerap apa yang ditontonnya (sesuai teori Cultivation Analysis dan Social Learning). Kecil sekali kemampuan pemirsa untuk memilih program acara yang ada, karena tadi, memang tidak ada pilihan.

Ayolah bung, saya tahu persis keadaan pasar memang berselera rendah. Namun, jika semuanya mau berkompakan, memberikan tayangan acara yang bagus (bukan mahal tentunya) untuk mendidik bangsa ini. Kita orang-orang komunikasi harus ambil bagian dalam usaha pencerdasan bangsa. Tentunya lewat acara televisi dulu. Kalau semuanya kompak tidak ada yang menayangkan sinetron murahan atau reality show tak bermoral, tentunya audiens juga tidak punya pilihan lain selain menikmati tayangan tersebut. Perlahan-lahan, selera audiens pun bisa naik dan akhirnya membaik. Memang sulit untuk direalisasikan, tapi bukan tak bisa, kan? Pemerintah yang berkuasa juga tolong lah memberikan batasan-batasan yang ketat, jelas, namun berguna bagi acara-acara yang terlalu banyak mengandung kekerasan dan misi balas dendam. Saya kira bukan hanya saya, dan juga sudah lama hal ini diperdebatkan.

Maju terus perfilman Indonesia dan ayo dong buka lagi siaran langsung Liga Inggrisnya! Jangan kalah sama Aora!!

Wednesday, November 05, 2008

Kemenangan Obama, Masa Depan Dunia



Kemenangan Barack Obama atas John McCain menjadi peristiwa bersejarah bagi Amerika Serikat dan juga dunia secara global. AS, negara adidaya yang dianggap sebagai polisi dunia, atau lebih ekstrim lagi, penguasa dunia, sekarang dipimpin oleh seorang kulit hitam yang sempat dianggap minor selama lebih dari 3 abad (apartheid), menunjukkan betapa pola pikir rakyat Amerika secara keseluruhan telah berubah total. Harapan dunia kini ada di atas pundak Obama. Apakah Obama, yang dianggap sebagai "perubahan" (change we believe in), benar-benar bisa mengubah, paling tidak, image Amerika Serikat saat ini, di depan mata dunia.

Well, sedikit banyak, hal ini juga akan berpengaruh pada bangsa dan negara Indonesia. Bukan semata karena Obama pernah tinggal di Indonesia waktu ia kecil, tapi lebih ke ketergantungan Indonesia, mau tidak mau, pada negara-negara maju, termasuk AS. Saya juga tidak tahu, kebijakan-kebijakan baru apa nanti yang akan diberlakukan antara Indonesia dan AS. Paling tidak, secara batiniah, Obama pernah tahu bagaimana menjadi orang Indonesia.

Terlepas dari berbagai kelemahan Obama dalam kebijakan-kebijakannya yang sudah didengung2kan, sebut saja dengan memperbolehkan hubungan sesama jenis, misalnya,dalam sistem sosialnya di mana masih banyak orang yang menentangnya, positioning Obama jelas lebih baik daripada McCain. Bagaimana tidak, McCain masih terus mendengungkan genderang perang melawan Timur Tengah dan mengalokasikan sebagian besar APBN-nya untuk militer, yang tentu saja terdengar senonoh dan keji, sementara Obama lebih mementingkan ekonomi dan pendidikan. Perang dingin pun akan segera diselesaikan secepatnya oleh Obama.

Ketika "atmosfer" dunia tidak sepanas dulu lagi dan kedua belah pihak dapat berdamai, maka ada waktu dan tenaga lebih untuk memikirkan hal-hal penting lain yang menyangkut kehidupan umat manusia di seluruh dunia, sebut saja Global Warming, kelaparan, serta krisis ekonomi dunia. Kok malah masih mau perang2an, McCain??

Well, finally, selamat buat Obama, jadi Presiden AS pertama yang berkulit hitam, dan menjanjikan revolusi besar-besaran bagi negaranya dan bagi dunia.

Sekarang pertanyaannya adalah, kapan ada "Obama" kedua untuk negara kita tercinta Indonesia? Hingga saat inipun, belum ada calon presiden kita yang menjanjikan "big change we believe in" dalam kampanyenya. Atau mungkin sekadar janji kosong? Masa presiden kita harus impor dari luar negeri, lalu baru bisa berubah???

Monday, November 03, 2008

Pemilu 2009, Sebuah Dilema

Mungkin banyak dari kita yang stres berpikir, kira-kira siapa yang akan kita pilih untuk Pemilu tahun depan? Saking banyaknya calon presiden dan sialnya, hampir semuanya punya "catatan hitam" di muka masyarakat. Betapa banyak di antara mereka yang cenderung "tidak tahu diri". Banyak kasus, banyak gaya, banyak kontroversi, eh eh masih berani mau jadi presiden Indonesia. Mau jadi apa ini negara? Ada yang keluarganya hancur lebur, ada yang sudah banyak buat ulah konyol, dsb, bagaimana mau jadi teladan???

Terlepas dari penumpukan dosa yang sangat banyak dan menggunung yang dilakukan oleh "Bapak Pembangunan"-wannabe kita yaitu almarhum Soeharto, Presiden Ri ke-2 yang membuat negara ini terjun bebas menjadi negara terbaik dari belakang, kita percaya juga bahwa harus ada sosok pemerintah yang revolusioner, paling tidak untuk mengurangi beban bangsa dan negara Indonesia. Jangan cuma sekadar terkenal sebagai anak presiden terdahulu atau siapalah, lalu bisa menjadi presiden lagi.

Pusing juga jika melihat semua calonnya. Mengapa tidak seperti AS, hanya 2 calon dari 2 partai yang sangat representatif, Barack Obama dan John McCain. Bahkan Obama menjanjikan perubahan radikal yang akan terjadi pada Amerika Serikat jika dirinya terpilih menjadi presiden menggantikan George W Bush nanti. AS yang tadinya arogan dan adikuasa negatif, akan menjadi negara yang rendah hati dan tidak egois. Wah wah, lebih seru bicarain pilpres negara lain yah. Kalau saya bisa ganti warga negara sementara untuk ikut pemilu AS, pasti saya akan lakukan hal itu, bahkan kalau harus melepaskan hak memilih di negara sendiri, saya rela!!!

Namun, sebagai WNI yang baik dan benar, saya harus menggunakan hak pilih yang ada. Tidak boleh abstain / golput. Semua calon maju jadi presiden atas rencana Yang Maha Kuasa. Siapapun yeng terpilih, pastilah yang terbaik, walaupun semuanya cenderung menyedihkan. So, if I have to choose again from several official candidates here, I will choose the remaining President, SBY!

Mengapa? Ada beberapa alasan tertentu yang amat fundamental memang, misalnya latar belakang keluarganya yang non-bisnis, bukan seperti Soeharto atau Megawati. Anaknya mengabdi pada negara menjadi tentara. Istri SBY pun asli Ibu Rumah Tangga, seorang istri dan ibu yang baik bagi suami dan anak-anaknya. Lha, kalau hal seperti ini saja tidak bisa dipenuhi oleh kandidat lain, STOP bicara hal-hal lain yang lebih advance. It starts and runs in the family, doesn't it??

RUU APP, Simbol Kebobrokan Pemerintah

Rancangan Undang-Undang Anti Pornografi dan Pornoaksi (RUU APP) akhirnya disahkan juga. Bukti kebobrokan pemerintah Indonesia yang salah tingkah menghadapi masalah sosial seperti ini. Betapa kita malu sebagai rakyat Indonesia, ada UU yang mengatur hal seperti ini. Anggota DPR dibayar puluhan juta per bulan dari uang rakyat hanya untuk memecah belah Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan UU yang amat sangat konyol.

Isinya mengandung dualisme yang tidak jelas batasannya. Saya tidak perlu membaca pasal-pasal yang ada, namun saya yakin isinya banyak menggunakan kata sifat dan kata kerja yang vary buat masing-masing orang. Bagaimana mungkin menyatukan ribuan macam budaya dan kepercayaan dengan sebuah UU konyol? Keputusan yang sangat dipaksakan oleh karena masalah sosial seperti ini.

Dan parahnya lagi, mereka yang menentang RUU APP dianggap Pro-Pornografi. Pernyataan yang sama seperti iklan XL di televisi : GAK PAKE MIKIR. Bagaimana bisa ada pola pikir sesempit ini? Saya bukan siapa-siapa. Bukan artis. Bukan cendekiawan. Bukan bangsawan. Bukan anak pejabat. Dan saya sangat bebas dari tekanan dalam menulis ini. Coba pikirin lagi deh pemerintah, jangan membuat keputusan yang aneh-aneh. Cara menanggulangi pornografi bukan seperti ini. Ini namanya meremehkan kedewasaan publik.

Ketika seseorang merasa terangsang dalam melihat sesuatu yang sedikit "beda", maka subyek/obyek tersebut bisa dituntut secara pidana? Bagaimana bisa tahu batasannya? Tahukah anda bibir Angelina Jolie dan bokong tertutup Brad Pitt banyak membuat orang terangsang? Kasihan, mereka tidak akan pernah ke Indonesia karena bisa dipidana (itu pun kalau Brangelina mau datang). Masih banyak lagi batasan yang aneh-aneh, terutama dalam hal berpakaian. Memangnya semua orang disuruh pake jilbab full face? No offense, tapi ada artis-artis atau wajah-wajah tertentu yang karakteristik wajahnya bisa "dimaknai secara lain" oleh beberapa orang. Terus, dituntut???

Saya juga bingung bagaimana membahas hal ini supaya tidak ada pihak yang tersinggung, tapi saya yakin banyak bloggers yang sepaham dengan saya juga. Bagaimana ini? Apa yang harus kita lakukan? Tahukah anda baru saja ada 3 penari erotis amatiran yang ditangkap di daerah Mangga Besar dan terancam pidana paling sedikit penjara 18 bulan dan paling lama 7 tahun?? Sementara koruptor Indonesia yang makan uang rakyat triliunan rupiah bahkan hanya "mencicipi" penjara dalam hitungan bulan atau malah bebas-bebas saja? Sebab uang tersebut bisa dipakai untuk mendidik dan mengayomi rakyat kecil yang rentan masuk ke dalam dunia malam dan menjadi PSK, dan masih banyak hal lain yang dapat dilakukan dengan uang tersebut..

Semuanya seperi lingkaran setan, dan benar, kiamat sudah sangat dekat..

XL "Gak Pake Mikir" : Tagihan Pribadi 17,66 Miliar Rupiah !!!

Surat pembaca pagi ini bikin gw kaget aja. Ada pelanggan Xplor di Serpong yang bill-nya mencapai 17,66 Miliar Rupiah!!!!! (Kompas 3 November 2008). Padahal dia bukan korporat atau perusahaan manapun, cuma personal usage aja, yang biasa gak nyampe 300 ribu per bulannya. Gle neh, ati2 aja dah gw ama operator dalam negeri yang makin menjadi-jadi. Paling sering adalah XL sama Indosat yang bikin ulah nyolong pulsa lah, nge-bill gak pake ukuran lah, regis2 SMS premium gak penting lah.. Maklum, gw pernah jadi korban kebobrokan XL sebelum ge beralih ke 3. Gw langsung kepikiran ama iklan XL yang pake monyet GA PAKE MIKIR. Yang gak pake mikir itu kayaknya orang XL-nya yang nge-bill atau siapanya seh?? Atau malah konsumennya yang gak pake mikir kayak monyet?? Iklannya bermakna dua. Saking monyet-nya para pelanggan, makanya XL asal colong pulsa aja n kasih tarif semahal-mahalnya, toh pemakainya gak bisa mikir. No offense buat para bloggers yang pake XL, tapi gw cuma prihatin aja sama produk layanan jasa dalam negeri yang makin bobrok.

Gara-gara berita suart pembaca akhir-akhir ini di Kompas, gw jadi keingetan lagi ulah operator yang aneh2. Paman gw pernah nge-net selama 3 jam pake XL 3G, dan tebak berapa tagihannya?? Karena gak bakal ada yang tahu, biar gw langsung kasih tau.. 950ribu!!!! Make sense gak seh?? Dan setelah meja customer service-nya digebrak sama paman gw yang idealis, bisa-bisanya manager XL setempat motong tagihan jadi 1/2 harga. Lu kira bokap lu baru beli XL?? Pada akhirnya, malah Paman gw cuma bayar 100 ribu doank. Itupun cuma abonemennya doank.

Masalah beginian udah terlalu banyak dan sanksinya gak tegas. Perlindungan konsumen terancam. Pemakai makin digoblok-goblokin (maaf, jadi kasar deh..). Wong dendanya terlalu kecil, sangat bisa dibayar oleh para operator yang omsetnya trilyunan per bulan!!

So, hati-hati yah bloggers, gw gak bela siapapun juga, tapi coba jadi konsumen yang lebih kritis menanggapi iklan yang menyesatkan!

-NELPON 1 MENIT, GRATIS 17 JAM
trus 7 jamnya lagi mesti bayar berapa semenitnya? SMSnya berapa duit? Gratis cuma antar XL doank.. Antar operatornya berapa???

-SMS SEMAUMU vs NELPON SEMAUMU
konsumen kok jadi kelinci percobaan, mangnya ga boleh kalo nikmatin dua-duanya sekaligus?? Cek lagi, bener2 "SEMAUNYA" apa??

-SMS 0,1 RUPIAH SEHARIAN
ngebohong kira-kira. ada juga bayar 10 SMS dulu trs baru 10 SMS seharga itu. Skema berulang terus. Bocor dah pulsanya..

-BICARA 1 MENIT, GRATIS 1 MENIT
Tarif 1 menit pertamanya berapa?? Blm lagi cuma sesama operator..

-BAYAR 3 MENIT, DAPAT 5 MENIT
3 menit pertamanya berapa?? Se-Indonesia ada belasan operator, masa cuma sesama operator??

-NELPON 0,01 PER DETIK SEHARIAN
dah males komentarinnya, cek sendiri aja deh..

dan masih banyak lagi. Contoh di atas dilakukan oleh trio raksasa Telkomsel, XL, dan Indosat.

So, smart bloggers, be critical and don't let them make fun of you!!

Saturday, October 25, 2008

Pemerintah Jamin Kebebasan Blogger

Menteri Komunikasi dan Informatika atau Menkominfo Mohammad Nuh menjamin tidak akan memenjarakan blogger Indonesia sepanjang tulisan di blog memenuhi kaidah dan aturan yang berlaku, serta tetap mengacu pada Negara Kesatuan Republik Indonesia. Menkominfo menegaskan hal itu kepada pers di kantornya. "Kalau ada pemerintah negara lain yang menyeret blogger masuk penjara karena tulisan di blog, itu urusan mereka. Tapi, sepanjang saya menjabat Menkominfo, tidak akan ada blogger dipidana," tutur dia.

Dalam jumpa pers yang dihadiri pula oleh Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Cameron R Hume, Mohammad Nuh mengungkapkan dukungan kementerian yang dipimpinnya untuk acara Pesta Blogger ke-2 yang dijadwalkan digelar pada 22 November mendatang. "Pemerintah memberikan kebebasan seluas-luasnya kepada para blogger untuk menyuarakan pikiran, perasaan, dan pendapat yang cerdas dan bermoral etik melalui blog masing-masing. Kebebasan merupakan salah satu syarat tumbuhnya kreativitas," kata Mohammad Nuh. Dia percaya blogger mempunyai kontribusi positif terhadap aktivitas masyarakat.

Sementara itu, Dubes AS untuk Indonesia Cameron R Hume yang menjadi salah satu sponsor utama Pesat Blogger ke-2 mengatakan, Pemerintah AS memberi dukungan bagi terwujudnya kebebasan berpendapat di Indonesia. "Kami yakin kebebasan yang ada bukan untuk melukai orang lain," ujarnya.

Sumber : Harian Kompas, Kamis 23 Oktober 2008

Happy blogging!!!!

Tuesday, October 21, 2008

"Body of Lies" Yang Dianaktirikan

Akhir-akhir ini ada sebuah fenomena yang sangat janggal terjadi. Kebetulan saya adalah salah seorang penggemar film atau moviefreak khususnya film-film Barat yang notabene jauh lebih baik dari produksi dalam negeri. Namun itu tidak menutup kemungkinan bagi saya untuk menonton film yang layak ditonton, sebut saja Laskar Pelangi yang saya anggap sebagai film Indonesia terbaik tahun ini, atau malah mungkin beberapa tahun terakhir ini.

Saya berlangganan harian Kompas di mana ada info film-film terbaru yang sedang tayang di bioskop. Biasanya digambarkan dengan susunan poster film (bagian Klasika). Ukuran disesuaikan dengan jumlah bioskop yang menayangkannya. Jika film tersebut dianggap sudah lama dan tidak terlalu laku lagi, maka film ini tidak akan dimasukkan lagi dan diganti dengan film baru lainnya. Hal ini berlaku bagi film Barat ataupun film lokal. Dan sejak beberapa pekan lalu, film-film seperti Bangkok Dangerous, Rescue Dawn, dan Awake dianggap sudah terlalu lama dan akhirnya hilang dari Kompas.

Pekan lalu muncul sebuah film baru berjudul Body of Lies yang diperankan oleh Leonardo DiCaprio dan Russell Crowe. Film yang disutradarai oleh Ridley Scott ini mengangkat tema terorisme yang terjadi di negara-negara Barat, sehingga FBI harus mengutus agennya untuk mencari bos teroris di Timur Tengah. 3-4 hari pertama gambar film ini besar, layaknya sebuah film Box Office baru, namun setelah beberapa lama, gambar film ini jauh mengecil dan tersudut di halaman Kompas, padahal masih banyak bioskop kelas atas di Jakarta yang menayangkannya. Yang lebih aneh lagi, film-film yang saya sebutkan di atas tadi tiba-tiba muncul kembali dengan gambar yang amat besar, dibandingkan dengan jumlah bioskop yang tinggal 3-4 studio yang menayangkannya. Istilahnya, pembaca dan penonton diarahkan untuk tidak menonton Body of Lies yang secara gambar sangatlah tidak menarik dibandingkan film-film yang sudah 'basi' tadi. Terlebih setelah dirilisnya film teranyar Eagle Eye. Fireflies in the Garden pun mendapat porsi yang cukup besar di sana, dengan hanya 4 bioskop yang menayangkannya.

Perhatikan lagi Kompas beberapa hari ini. Tidak pernah seumur hidup saya melihat gambar preview poster hanya judul film dan wajah aktornya yang amat kecil, dengan puluhan bioskop yang memainkannya. Ukurannya mirip iklan baris Ki Joko Bodo ataupun Mak Erot di Pos Kota.

Memang ada apa dengan Body of Lies? Adakah pihak-pihak yang tersinggung dengan adanya film ini? No offense, namun menurut saya ini sangatlah tidak adil dan tidak obyektif , apalagi pasangnya di Kompas, harian dengan coverage terluas di seluruh Indonesia. Psikologi pembaca dimainkan. Mereka yang tidak tahu apa-apa pastilah memilih gambar film yang menurutnya lebih menarik. Kebetulan saja saya memang memperhatikan ini. Atau 21 Cineplez memang sengaja?? Kecil memang persoalannya, tapi saya hanya berpikir saja seberapa banyak pihak yang merasa "terserang" atau "belum bisa menerima".

Toh, filmnya sendiri sangat bagus dan sangat logis. Ada komentar lain???

Friday, October 17, 2008

Samudera : High Class Foods with Middle Class Price

I go to Anggrek Mall, West Jakarta, a few times a month. Usually I watch cinemas, buy some stuffs, or eat in some fast-food restaurant there. Why fast food? Because they are relatively cheap, taste friendly, and of course my favorites too. But it was a special day, my parents’ 20th anniversary exactly, at November 28 2007. So we went to Anggrek Mall to dine in Samudera Restaurant in the 4th floor (not Samudera Suki 3rd floor). Really it was my first time eating there. It is a buffet restaurant and focusing in sea and Chinese foods. A person costs around 80.000 rupiahs, excluding beverages, tax, and service. Well, it is pretty expensive for my wallet but who cares? My parents could afford it, haha.. So we booked a round table consists of 10 seats. My family was 7 persons that time.

So firstly I ordered a lemonade drink while seeing the menus. Wow!! Those were expensive and high class foods!! Crabs, shrimps with mayonnaise, eels, and many more!! And it is all-you-can-eat!!! So we ordered everything we wanted to eat and trust me, they tasted very delicious and luxurious!! Fortunately for Samudera, we brought 2 grandmothers who couldn’t eat as much as me. My stomach was very full before my uncle told me to finish some plates on the table, but luckily we did it. It was very worth-buying. My uncle had a Mega Credit Card so we got a 25% discount in the bill. 7 persons cost less than 600.000 rupiahs, including beverages (enough portion of course), tax, service, and discount. For those lines of wonderful foods, that price is cheap! Later I will ask my friends, much-eating ones, to dine in there again.

Ikan Bakar Cianjur, Fully Seated Almost Everyday

That night was not just a night (December 28 2007). I and my family went to a restaurant in Batu Tulis Street, Central Jakarta. There was a little church fellowship with some other couples whose friends with my parents. Ikan Bakar Cianjur (IBC) is an Indonesian seafood restaurant in Central Jakarta. It is beside the Laguna Restaurant on the same side. We came there at almost 7 p.m. and a little bit surprised. It was fully seated and been waited by some other visitors. We were going to book around 12 seats there, the same thing with he other visitors who brought many relations too. The fact is almost everyday the place is full especially lunch and dinner time. We can’t book any seats on the weekend. Actually the place was not enough anymore after seeing this crowd, but then we could sit finally after a few moments. We didn’t want to move into another restaurant either.

The menus were various enough for a seafood restaurant. The price was not too cheap for us but still worthy. So we ordered some favorite main courses such as fried and steamed fishes, cooked vegetable salad (ind: karedok), boiled vegetables, fried chickens, fried soybean curds, dish of raw vegetables and a spicy sauce made with shrimp paste. And additional drinks too. The fact was, everybody liked it. The taste was very suitable and remarkable, especially the sauce. The flavor of the fishes and chickens were also great. These are the lines of wonderful Indonesian foods. You can’t just imagine the taste until you try it by yourself. This is a highly-recommended seafood restaurant for seafood lovers that every visitor will be addicted to.

Finally, the bill came and we paid it by a credit card. Discount 15% for member card holders. The bill was less than 620.000 rupiahs (@50.000 per person, discount and tax included, we were already full, really..). Don’t you want to try??

The Buffet's Improvement

It has been a few months, almost a year, since The Buffet, an all-you-can-eat-and-drink restaurant was opened in Ciputra Mall, Grogol. It was the second branch of the first one in Semanggi Plaza. The Buffet is not the first famous buffet restaurant. There were some similar kinds like Hartz Buffet (was Hartz Chicken Buffet), Country Kitchen (already collapsed now), Samudera, Sizzler, and many more. The Buffet was firstly impressing everyone with its 300 various menus available, including Japanese (katsu, fried shrimps, teriyaki, teppanyaki, etc), Chinese (noodles, sour-sweet-sauced fried fish, boiled vegetables,etc), Western (french fries, beef steak, hamburgers,etc), and Indonesian foods. The price was reasonable too, less than 100.000 rupiahs per person, tax and service included.

I like to eat much and these kinds of restaurant are some of my favorites. So I and my family tried it. But guess what? A huge disappointment. The food varieties were less than 80 menus (some of them were out of service and lack of ingredients). Well they said there would always be a rotation everyday of the 300 menus (approx. 80-100 a day). Don’t know the facts, coz I would not eat in or check them everyday. The foods were not taste-friendly with our tongues. Some of them were not really fresh, and some favorite menus were hardly served, although the restaurant was not really crowded. The all-you-can-drink beverages were limited, ice tea and soft drinks only. Even the services were slow and inefficient. I did not enjoy my first experience. The price felt unworthy. After that, I promised myself I would never eat there again.

Last week, Thursday, December 20 2007, my church booked some seats (approx.70 seats) in The Buffet for lunch, after a children Christmas celebration in the morning. I was one of the members. Well it was free for me so I didn’t have any reason to refuse the invitation. In fact we got a direct 25% discount (for at least 25 booked-seats). The price was still the same. But all I saw, some improvements from The Buffet. There was a small stove and gas in every table. Oh, I see, some shabu-shabu, various uncooked meats including beef, chicken, shrimp, fish, squid, and many more that we could take freely and cook them by ourselves. The beverages were including iced lemon tea, lime juice, orange juice, and chocolate milk now. The services were more efficient and faster now, favorite menus such as tempura (fried shrimp with flour), teppanyaki, chicken katsu, macaroni, and others were faster and fresher, and honestly, the tastes were much more friendly! So complete and much!

Wow I did enjoy my second experience that day. I did calculate, I ate more than 100.000 rupiahs (lots of laugh). Really, The Buffet is improving day by day. So finally, I think there would be the third, fourth, or fifth time for me in that restaurant. Let’s hope so..!!

D’Cost, Which Is Not So Costly

January 5 2007 my family and I tried a quite new seafood restaurant named D’COST in Sports Mall, Kelapa Gading. It is the second branch of the original one in Kemang area. I heard about this cheap restaurant from one of my friends, so I asked my parents to give it a try. Well, we really wanted to compare it with Ikan Bakar Cianjur (IBC, my previous blog) about the price range and of course the taste too. So we went there to have lunch (it was around 1 pm). It was not so crowded so the steward directly served a 4-seat table for us.

Well, really, after seeing the menus, we were a little bit shocked that rice costs only a thousand rupiahs per person with unlimited portion. The same thing with the tea (100 rupiahs) and ice tea (250) per person. Both of them are unlimited too. Even the sweet ice tea costs only 500 hundred rupiahs. They really press the profit margins here. So we ordered a fried fish, fried squids with flour, butter-sauced fried shrimps, 3 portions of cooked leafy vegetables, and 4 glasses of ice tea.

Seeing the fact that the portions of most the main courses were quite small, we realized their moderate profit margins, but it is still reasonable though. Because the rice was in unlimited version, we asked for some additional rice for 2 persons.
Honestly we felt quite satisfied with these prices. But prices would always be walking in the same path with the taste. The most suitable size of the visitors is 2-4 persons each table, compared with the portions. The bill was a little less than 110000 rupiahs (@27500 per person), including 3 glasses of fruit juices for us for the dessert. The price is very reasonable and the taste is okay, although the portion is very small. So, keep the “5-star foods with 5-feet prices” motto up, D’Cost!!

Bakmi GM : The Legendary Chinese Noodle

January 4 2007 was my grandmother’s 73rd birthday. So My family and I went to Bakmi GM restaurant in Gajah Mada Street, Central Jakarta. We often dine there. It was founded in 1970s, started from a food cart and as big as now with some other branches in Puri Indah and Pondok Indah Mall. Bakmi GM is a very famous Chinese noodle restaurant compared with other legendary similar restaurants. Its taste is nicer and friendlier for the fans, but the price is almost the same with the others and the segmentation is for all markets.

The most favorite menus in Bakmi GM are fried wontons, Chinese noodles and fried rice or noodles. Everybody who comes there will always order the fried wontons. They are tender and crispy. They cost around 17000 rupiahs per portion (10 pcs). The sauce is great too. Differs with kinds of fried menus, when we talk about those menus, we talk about the chefs who cooked them. This original restaurant of Bakmi GM has the original taste and way of cooking. Our tongues surely can differentiate the taste of the same menus from different branches of Bakmi GM. This place is the best.
The other menus such as meatballs, steamed raviolis, various cooked vegetables and others taste very common. Well, although one’s sense of tasting is vary with other ones; I believe I had seen some other tables in some different moments with their own menus about what are the favorites and the dislikes of the visitors.

Finally we received the bill and we paid it. Cost around 35000 rupiahs per person (7 members) after we ordered 8 favorite main courses, 2 portions of wontons, 2 portions of steamed raviolis, and 7 glasses of ice teas. Well, it was not too expensive for this class of restaurant. They do deliveries too while servicing visitors from 11 am to 10 pm.

Wednesday, October 15, 2008

Lagi-Lagi Tentang Akreditasi IBII

Lagi-lagi tentang akreditasi IBII. Well, akhirnya dikonfirmasi bahwa akreditasi IBII telah turun jadi B khususnya untuk jurusan Akuntansi dan Manajemen. Agak menyakitkan memang mendengar dan menyaksikan hal ini terjadi selagi saya sedang asik-asiknya kuliah. Tapi, pertanyaannya, apa akreditasi benar-benar perlu?

Saya ingat pertama kali saya masuk IBII 2 tahun silam. Saya memang waktu itu hanya menemani teman yang mau survey ke IBII, di samping saya juga belum tahu harus kuliah di mana. Memang atmosfer IBII luar biasa, kondusif sekali buat belajar. Fasilitasnya pun cukup lengkap, selain lokasi strategis dan tentu saja pergaulan yang baik. Saya juga lihat nama Kwik Kiang Gie di sana. Well, pada intinya saya tidak tahu menahu akan akreditasi IBII saat itu. Apalagi jurusan yang saya ambil masih tergolong baru dan belum diakreditasi pula, yaitu Ilmu Komunikasi. Well, kenyataannya adalah studio yang kami miliki lebih canggih dari kampus lain yang mungkin malah tidak punya, walaupun terakreditasi A.

Saya berusaha untuk berpikir obyektif, walaupun sebenarnya ada juga kemungkinan kasus suap menyuap di Badan Akreditasi Nasional, suatu hal yang tidak mungkin dilakukan oleh seorang Kwik Kian Gie. Lebih baik mati daripada korupsi. Idealisme Kwik yang amat tinggi membuat segalanya semakin sulit bagi IBII, tapi tetaplah vokal. Lalu ketika ditanya mengapa akreditasi IBII turun, Kwik dan Rektor Titus Tjandra menjelaskan bahwa banyak sekali drop-out yang terjadi selama 5 tahun terakhir ini. Well, dikarenakan standar pembelajaran IBII yang tinggi. Alasan lainnya tidak terlalu dijelaskan.

Kini, jika ada anak SMA yang bertanya tentang kasus ini, saya sebagai salah satu presenter IBII menjawab dengan kepala tegak. Sebenarnya sehabis kuliah mau ngapain sih? Kerja bukan? Statistik menyatakan bahwa 97% lulusan IBII DITERIMA DI DUNIA KERJA setelah lulus kuliah. Satu angka yang tidak mudah bagi universitas sekalibernya. Kalau sudah melihat hal ini, siapa peduli dengan akreditasi IBII??

Akuntansi IBII, yang katanya sudah turun, membuktikan dirinya masih yang TERBAIK di ajang National Accountant Challenge (NAC) 2008 yang diadakan oleh STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara). IBII jadi juara 1. Melebihi tuan rumah atau, maaf sekali, universitas terbaik lain di Indonesia, let's say UI atau STIE Trisakti. Hal ini semakin membuat saya bertanya-tanya akan validitas akreditasi di negara ini. Belum lagi kasus-kasus lain di bidang pendidikan yang membuat nama baik Depdiknas makin tidak jelas. Bukannya mengada-ada, tapi toh ini kenyataan.

Fakta menarik lain adalah pengakuan internasional dari ISO yang masih valid bagi IBII dan juga jalinan kerjasama IT dengan Microsoft Amerika, di mana tidak semua kampus di Indonesia bisa dapatkan. Cek lagi kampus IBII dan bandingkan dengan yang lain tentang hal-hal seperti ini.

So, I don't give a d*mn about what our government said about IBII. All I know is, Astra and other gigantic corporations are looking for hundreds of fresh graduates from IBII. Kampus boleh-boleh saja mewah dan berfasilitas luar biasa serta berharga sangat mahal, tapi kalau lulusan yang diterima di dunia kerja di bawah 80% buat apa? Tidak perlu saya sebutkan nama kampusnya..

Finally, buat insan IBII yang tercinta, always do your best and don't be sorry. Buat anak SMA, saya persilahkan untuk keliling dunia mensurvey banyak kampus (jangan cuma dengar omongan manis staf marketing atau teman) dan pilihlah kampus terbaik untuk kalian belajar dan berorganisasi. Yang terpenting, yang bisa bikin kalian langsung kerja dengan gaji mantap!!!

INFO : www.ibii.ac.id

Groovy Event Organizer (EO)


Yup, adalah sebuah Event Organizer (EO) multitalenta yang khusus buat anak-anak muda. Sweet 17th Birthday Party sudah menjadi makanan sehari-hari. Maksudnya sudah cukup sering gitu. Segmentasi EO Groovy adalah ekonomi menengah ke bawah yang mau banget ngadain party bagus. Dengan harga yang terjangkau, EO Groovy menyediakan banyak hal yang diperlukan dalam sebuah party. Sudah banyak klien yang puas atas kinerja EO Groovy. Cek FS EO Groovy aja di profiles.friendster.com/eogroovy !!

Ini sekilas tentang price list EO Groovy:

Groovy Package : 2,9 jt
♫ 2 MC
♫ Rundown & Organized Games
♫ 1 DJ
♫ DJ Equipment
♫ 1 pro Photographer
♫ Unlimited Digital Photo
♫ 2 PIC
♫ FREE: 1 Usher

Sweet Package : 3,75jt

♫ 2 MC
♫ Rundown & Organized Games
♫ 1 DJ
♫ DJ Equipment
♫ 1 pro Photographer
♫ Unlimited Digital Photo
♫ 100 Handmade Invitation
♫ 100 Souvenir
♫ 2 PIC
♫ FREE: 2 Ushers, 17 Decorated Candles, 1 canvas

*Additional :
+ Video Shooting
+ Decoration (Based on your OWN Themes!)
+ Sounds system
+ Lighting
+ Band equipment

Murah dan lengkap, bukan?? Reasonable abis. Groovy juga punya banyak channel ke luar. Misalnya kalo ada client yang mau cari souvenir bagus and murah, Groovy ada kenalan, dll. Pokoke mantab dhe.. Total abis. Party bagus gak harus mahal, gals!!

Groovynizers : "We are not the best, that's why we try harder and do better."

Contact Person :
SAMUEL di 08998072242 / 50326968

or PERPI di 081931108383 (sms or call)^^



See u in ur own party!!
GBU and us.

Check our Friendster page on http://profiles.friendster.com//53966531

Tuesday, October 14, 2008

Era Boyband Yang Tidak Akan Pernah Berakhir

Boyband menjadi salah satu fenomena menarik yang ada di dalam dunia musik. Bayband adalah sekumpulan orang muda yang bernyanyi tanpa bermain musik. Biasanya memang hanya tampang dan koreografi yang dijual. Dengan suara yang relatif standar dan berwajah ganteng, seseorang bisa menjadi anggota boyband. Namun hal ini membuat umur sebuah boyband tidak bisa panjang. Berbeda dengan group band yang sifatnya mandiri, dalam menulis lagu maupun menciptakan rangkaian nada baru dengan berbagai alat musik yang bisa dimainkannya, benar-benar talenta. Banyak anggota boyband yang dulunya hanya pizzaboy, kiper gagal, dsb akhirnya bisa populer karena boyband. Apapun definisi dan kekurangan dari boyband itu sendiri, boyband tidak bisa dihilangkan dalam dunia musik. Selalu ada boyband baru yang muncul dan boyband lama yang collapse. Boyband pun punya penggemarnya masing-masing.

New Kids on the Block (NKOTB) boleh dibilang menjadi pelopor dari era boyband. Mereka murni sekumpulan anak muda yang tidak bermain musik selama bernyanyi. Berbeda tipis mungkin dengan Jackson 5 atau ABBA mungkin (sudah tua pula), yang masih ada alat musiknya. Era akhir 80-an hingga awal 90-an menjadi masa kejayaan NKOTB. Namun, seperti yang sudah dikatakan tadi, usianya tak panjang. Tahun 1994, NKOTB diyakini tenggelam untuk selama-lamanya. Namun, 14 tahun berselang, tepatnya tahun 2008 ini, NKOTB muncul kembali dengan gaya baru. Walaupun sempat dikritik karena "ketuaan", NKOTB tetap berhasil masuk ke tangga lagu favorit di AS selama beberapa pekan. Ini menandakan bahwa semua boyband berpeluang sama untuk melakukan "comebacks"-nya.


New Kids on the Block (dulu dan sekarang; awal 1990-an - 2008)
Saya tumbuh di tengah-tengah maraknya boyband barat. Masa-masa SD dan SMP saya dihiasi dengan lagu-lagu Backstreet Boys, Westlife, Boyzone, Five, N'Sync, Code Red, 911, Steps, Savage Garden, hingga girlband seperti Spice Girls dan lainnya. Belum lagi kemunculan revolusioner F4 dari Taiwan yang diikuti oleh banyak boyband Asia lainnya. F4 sendiri sempat dijuluki sebagai "Dewa Asia" dan demamnya meliputi juga tanah air Indonesia. Namun, hampir semua dari mereka collapse juga pada akhirnya. Hanya BSB yang praktis bertahan hingga sekarang, itupun sudah minus anggota tertuanya, Kevin. Banyak dari mereka yang "cabut" untuk keluarga maupun solo karir. Brian McFadden (Westlife) juga menjadi salah satu contoh anggota boyband yang "kabur" karena keluarga.

Namun begitu, banyak penyanyi solo karir yang bermula dari boyband. Nyatanya kini mereka bisa sukses atas nama mereka sendiri. Sebutlah Ronan Keating (Boyzone), Nick Carter (BSB), Aaron Carter (Dead End), Jesse McCartney (Dreamstreet), Brian McFadden (Westlife), Brian Littrell (BSB), Justin Timberlake (N'Sync), hingga Joey McIntire (NKOTB). Yang paling sukses yaitu Blue, boyband yang berhasil "menelurkan" 3 penyanyi yang bersolo karir, yaitu Simon Webbe, Lee Ryan, dan Duncan James. Terlepas dari banyak faktor yang membuat mereka sukses, faktor boyband yang membuka jalan mereka tidak dapat dikesampingkan.
- Tidak banyak yang tahu bahwa Jesse McCartney (kanan bawah) juga berasal dari boyband-


Ada juga beberapa boyband cilik yang saya temukan dari berbagai belahan dunia, yang boleh dibilang cukup bagus. Selain daripada Dreamstreet (USA) yang sudah merupakan salah satu jaminan mutu, ada juga Tick Tock (Puerto Rico), pureNRG (USA) dan Volshebniki Dvora a.k.a Street Magic (Rusia). Saya sedikit membedakan mereka dengan penyanyi choir sekelas Choirboys (Europe), Angelis (UK), Vox Angeli (France), Libera (UK), atau Vienna Boys Choir (Austria) karena boyband lebih identik dengan genre POP.

Tick Tock dengan genre khas latinnya boleh-boleh saja dinikmati sebagai lagu selingan dalam perjalanan. Kesannya menyegarkan dan tentu saja lucu. Liriknya boleh saja membingungkan, tapi aransemennya cukup menggoyang.
- Tick Tock (Puerto Rico). Kecil-kecil sudah bisa "menggoyang" pendengar-
Cek : http://www.youtube.com/watch?v=ufy1RAFfVR8


Sama halnya dengan Street Magic dari Rusia, yaitu salah satu juara Junior Eurovision tahun 2005 yang masih eksis sampai sekarang. Pernah diberi penghargaan olah presiden USA George W.Bush dan Gubernur California Arnold Schwarzenegger karena eksistensinya di tanah Paman Sam. Genrenya pop khas Rusia dan koreografinya sungguh unik. Boleh juga dilihat-lihat.
- Vlad Krutskikh (tengah) dan Street Magic, genre spesial dari Rusia-
Cek : http://www.youtube.com/watch?v=enkfvxCunNE


Sedangkan pureNRG lebih ke campuran antara pop dan religius Kristiani. Ada pula lagu remake seperti "Footloose". Terdiri dari anak pria dan wanita, suaranya jadi lebih berwarna dan koreografinya pun cukup baik.
- pureNRG yang punya segmentasi lebih luas lantaran double-genre.
Cek : http://www.youtube.com/watch?v=PHi6W3vN2uQ

Well, siapa tahu mereka memang bertalenta, namun sayang tidak masuk tanah air lantaran pasarnya tidak cocok dan labelnya pun bukan sekelas Sony Music.

Kesimpulan akhir, boyband akan terus bermunculan di masa mendatang. Baik yang baru maupun kembalinya boyband lama. Fans fanatik boyband tahun 1990-an, jangan khawatir, kalau NKOTB saja bisa reuni, kenapa tidak dengan Boyzone atau Westlife??

Leadership to be Queen and Qing 2008

Tanggal 7-9 Oktober 2008 kemarin, Teater Bashkom IBII yang di mana gw juga tergabung di dalamnya mengadakan acara LQQ alias Leadership to be Queen n Qing. LQQ adalah acara camping ke Cisadon, Sentul (biasanya), khusus untuk anggota terbarunya yang berniat untuk gabung ke dalam UKM ini. Acara ini mempersiapkan mental setiap anggota barunya agar bisa menjadi pengurus Bashkom di masa depan yang cerdas, tangkas, bersahaja. (apaan coba..)

LQQ kali ini mencapai rekor yang sebelumnya belum pernah diraih oleh UKM Bashkom, yaitu ada 32 junior yang ikut dalam acara LQQ, jumlah yang jauh lebih banyak dari yang biasanya cuma belasan dan tentu saja lebih banyak dari jumlah senior yang menjadi pengayomnya, yaitu cuma 28 orang. Tronton yang dipakai pun sampe 2 biji, bo!! Luar biasa kan?? Ada plus minusnya seh kalo banyak ato sedikit. Yang penting, nikmatin aja yang ada deh, hehe..

Acaranya banyak games dan aktivitas yang melibatkan kebersamaan dan tentu saja membentuk kekompakan. Nilai2 lainnya berupa satu komando, kesabaran, rela berkorban, dan semua judul bab yang ada di buku PPKn anak SD ada semua deh.. Ada juga petualangan seru gtu pake pos jaga, ada yang nyasar pula, bkin orang stres, 2 kelompok yang menorehkan sejarah penting Bashkom, hwakaka.. Tapi yang penting setiap pos ada pesan moralnya, kayak film Disney gtu dhe, hehe..

Hari terakhir ada Talent Show di mana kami semua melihat setiap talenta yang ada di Bashkom, yang lucu, talented, kepo, sampe yang aneh2 pun ada. Drama campur dance yang aneh2 juga ada. Pokoke aneh bin ajaib deh..

Pokoknya acaranya asik abis, harus ikut deh bagi yang mau menikmati suasana dingin di Cisadon. Gw yang aslinya cuma staf perlengkapan juga bisa menjadi kepo n terlihat seperti anak acara, hehehe.. See u in the next Bashkom's project n my next blog..

BASHKOM.... WE ARE ONE, GO!!!

Monday, October 06, 2008

Aku dan Sepakbola

Sepakbola sudah menjadi bagian dari hidup saya. Well, saya memang bukan seorang pemain sepakbola professional, pelatih, ataupun pemegang saham klub sepakbola. Setidaknya saya adalah fans fanatik sepakbola. Saya kenal sepakbola Eropa, surga sepakbola dunia, sejak umur 10 tahun. Tahun 1998, tepatnya saat Prancis menjadi juara dunia, saat itu pula saya jatuh cinta pada sepakbola, olahraga terpopuler di dunia. Maka saya pun sangat menyukai negara Prancis, bahkan hingga saat ini. Pemain yang paling saya sukai adalah Zinedine Zidane, playmaker Prancis yang dianggap sebagai "Best of the Best" bahkan oleh pemain sekaliber David Beckham. Ia sudah mendapatkan segala-galanya di sepakbola. Walaupun ending karirnya kurang mulus tahun 2006 lalu, namanya tetap eksis sebagai duta besar PBB hingga saat ini. Bahkan semua anak-anak di seluruh dunia terhibur bisa bertemu dengan Zidane saat ajang Danone Nations Cup 2008 yang baru saja berakhir beberapa pekan lalu.

Well, untuk kategori klub, saya menyukai Juventus awalnya (Zidane tahun 1998) dan Real Madrid (Zidane saat pensiun). Kini, setelah Zidane pensiun, saya beralih ke pemain Prancis lainnya, yaitu Thierry Henry yang sekarang bermain di Barcelona (Spanyol). Secara keseluruhan, saya suka Arsenal. Bukan karena ditangani pelatih jenius dari Prancis, Arsene Wenger, saja, tapi juga karena Arsenal selalu percaya kepada seluruh pemain mudanya untuk berkembang. Tidak seperti klub besar lain yang cenderung mengandalkan nama-nama besar seperti AC Milan, Chelsea, dan Real Madrid, tapi Arsenal menggunakan bakat-bakat muda terpendam. Kini lahirlah pemain sekelas Cesc Fabregas dan Theo Walcott. Henry sendiri besar di Arsenal. So, for now i defend Arsenal and Barcelona. Juventus hampir menyingkirkan David Trezeguet, yang juga tersingkir dari timnas Prancis (huh..). Pokoknya di mana pemain teras Prancis berada, saya pun suka juga..

Inilah the best eleven by myself untuk sekarang dan masa depan. Henry dan Zidane bukan pilihan utama saya lagi karena sudah uzur. Saya memilih 11 pemain yang relatif muda dan akan terus berkibar 4-7 tahun mendatang. Dengan formasi standar 4-4-2, saya memilih:

Kiper : Iker Casillas (Real Madrid / Spain)
Di kala pemain belakang Real keropos, seperti yang terjadi 2-3 tahun silam, Casillas tetap bisa meminimalisir gol-gol yang bersarang di gawangnya. Jangan bandingkan dengan Petr Cech yang selalu dikawal John Terry atau Gianluigi Buffon yang dikawal Fabio Cannavaro, saat itu Casillas 'hanya' memiliki bek sekelas Francisco Pavon, Alvaro Mejia, atau Ivan Helguera. Pesaingnya adalah Cech dan Buffon.



Bek Kiri : Philiph Lahm (Bayern Munich / Germany)

Posturnya memang kecil, namun Lahm punya kecepatan dan skill yang tinggi sebagai seorang bek sayap. Tak jarang ia mencetak gol. Era Ashley Cole sudah berakhir, kini eranya Lahm! Pesaingnya ada Gael Clichy dan Eric Abidal.



Bek Kanan : Emmanuel Eboue (Arsenal / Cote de Ivory)
Kini Eboue bisa menjadi sayap kanan juga. Daya gebraknya terlihat di Arsenal. Punya kecepatan dan body balance yang cukup menjanjikan. Berduet dengan Lahm akan cukup sekali menahan laju sayap lawan ataupun menggebrak sayap lawan.



Bek Tengah : Sergio Ramos (Real Madrid / Spain)

Ramos bisa beroperasi di tengah maupun kanan. Tergantung kebutuhan. Posturnya cukup tinggi. Skillnya lumayan. Masa depan timnas Spanyol dan yakin deh Real tidak akan membandrolnya dengan harga murah. Pesaingnya Ledley King atau Nemanja Vidic.



Bek Tengah : Andrea Barzagli (Wolfsburg / Italy)

Disebut-sebut sebagai generasi baru penerus Nesta dan Cannavaro. Prestasinya memang belum terbukti, di Palermo maupun klub barunya Wolfsburg, tapi Pelatih timnas Italia, Roberto Donadoni yakin dengan kualitasnya. Karakter catenaccio sangat dibutuhkan di sini.



Sayap Kiri : Cristiano Ronaldo (MU / Portugal)
Siapa yang meragukan kualitasnya sebagai sayap terbaik di Liga Inggris? Kanan kiri oke. Kecepatan dan teknik tinggi. Naluri mencetak gol sebagai finisher juga bisa. Pemain ini bisa diposisikan sebagai second striker juga. Wesley Sneijder atau Florent Malouda yang paling mungkin melapisnya.






Sayap Kanan : Lionel Messi (Barcelona / Argentina)

Dia salah satu dari 'penyihir' muda Argentina yang sangat ekslosif. Sayap kanan Barcelona semakin maut saja sejak kehadiran Messi. Dia juga bisa menjadi second striker layaknya Ronaldo. Tergantung kebutuhan. Theo Walcott atau Frank Ribery yang paling mungkin melapisnya.




Gelandang Tengah : Cesc Fabregas (Arsenal / Spain)
Pemain muda Arsenal yang 'terbuang' dari Barcelona dan ditemukan oleh sang profesor Arsene Wenger. Kini ia salah satu playmaker terbaik di Liga Inggris. Kemampuannya dalam bertahan juga sangat baik. Pesaingnya ada Javier Mascherano dan Mohamed Sissoko.





Gelandang Tengah : Michael Essien (Chelsea / Ghana)
Cenderung bermain defensif dan pernah dipasang Jose Mourinho di jantung pertahanan karena sedang krisis bek di Chelsea. Tenaganya bak kuda jantan, motivasi tinggi, tekniknya pun bisa diandalkan. Dengan adanya Essien, Fabregas akan bisa lebih berkreasi di tengah.


Penyerang Pelapis : Wayne Rooney (MU / England)
Harus diakui, walaupun temperamental, Rooney adalah salah satu penyerang dengan masa depan paling cerah saat ini. Posturnya tidak terlalu tinggi, tapi ia memiliki hampir semua karakteristik sebagai striker penggoreng. Lainnya ada Robinho, Robin van Persie, atau Bojan Krkic.




Penyerang Murni : Fernando Torres (Liverpool / Spain)

Saat ini penyerang paling subur di Liga Inggris. Paling eksplosif. Paling lengkap. Liverpool sangat bergantung padanya, begitupun Spanyol. Gaya permainan apapun sepertinya cocok baginya. Padahal gaya Liga Spanyol dan Liga Inggris cukup berbeda. Pesaingnya ada Emmanuel Adebayor, Kun Aguero, atau Carlos Tevez.




COACH : Arsene Wenger (Arsenal / France)
Tak lain tak bukan, jelas The Professor. Ia tahu apa yang harus dilakukan dalam segala tekanan. Ia percaya pemain muda, tidak name-minded. Sebentar lagi ia bisa meraih segala gelar tertinggi yang ada. Pernah rekor Arsenal tak terkalahkan dalam 49 pertandingan di Liga Inggris.


Dengan formasi pemain dan pelatih seperti ini, tim dari belahan dunia manapun akan sulit mengalahkannya. Bahkan untuk 5 tahun ke depan..

Lebaran? Kami ke Ciwidey!

Lebaran artinya Jakarta yang sepi. Namun sepinya Jakarta tak saya nikmati kali ini. Banyak dari teman-teman juga pergi ke Bandung. Bandung seperti kota pelarian Jakarta yang otomatis menjadi sangat ramai, alias sangat macet, karena Bandung semakin mudah dijangkau dan Puncak pun mengalami hal yang serupa. Saya beserta Ortu dan beberapa keluarga lain yang segereja pergi ke Ciwidey, dataran tinggi yang terletak di selatan Bandung, sedikit lebih jauh dari Pengalengan. Total ada 6 keluarga beserta anak-anaknya yang pergi bersama-sama. Saya adalah anak yang paling tua di antara semuanya. Tadinya seh sudah tidak mau ikut, tapi daripada jadi sapi ompong, lebih baik ikut saja. Kami pergi Rabu pagi ketika umat Islam sedang sholat id.



Perkebunan teh Walini di Ciwidey memang sedikit terisolasi dari keramaian. Operator seluler yang dapat sinyal pun hanya XL dan Telkomsel. Namun inilah yang kami cari. Cuaca yang sangat dingin, atmosfer yang tenang sekali, pemandangan yang total berwarna hijau karena dikelilingi perkebunan teh. Setiap sore relatif hujan kecil. Kami pun memasak sendiri semua makanan yang kami butuhkan. Kami menginap di 3 villa sederhana yang disewakan di sana. Harganya relatif murah, sekitar 400-450 ribu per malam per villa. 1 Villa menampung 2 keluarga. Toilet dan dapurnya masih layak pakai walaupun terkesan sangat sederhana (memang ini yang dicari!!). Suasana yang luar biasa ini akan membuat semua orang kangen lagi dan pasi berniat datang lagi minimal 1x lagi.



Di Ciwidey kami hanya bermalas-malasan. Bukannya molor terus. Ada yang namanya jalan pagi mengelilingi perkebunan teh, mandi air panas murah meriah, bermain bola di taman, makan jagung bakar, hingga api unggun. Malamnya anak-anak bermain PlayStation 2, ayah-ayah bermain kartu, ibu-ibu ngerumpi seperti biasanya. Saya sendiri bisa nimbrung di mana-mana. Cocok-cocok aja kok. Serasa jauh sekali dari dunia luar. 3 hari 2 malam terasa amat singkat.



Hari ke-3 kami menuju Pengalengan, Hotel Damanaka namanya. Relatif lebih dekat dengan keramaian kota, namun cuacanya tetap rendah. Di sini pun hotelnya bagus dan murah. Tidak sampai 200ribu semalam untuk kamar superiornya. Kamar-kamar ini menghadap ke taman bermain anak-anak. Di hotel ini kami relatif lebih santai karena tidak ada acara masak-memasak. Langsung makan malam di restoran hotel. Malamnya seperti biasa, ritual masing-masing dilakukan. Kartu, ngerumpi, dan PS 2. Oh ya, siangnya kami makan siang di pinggir jalan. Sungguh pengalaman yang tidak bisa dilupakan. Ceritanya kami memaksakan diri berangkat dari Ciwidey ke Pengalengan sebelum makan siang, akhirnya mampir dulu ke kebun teh Malabar di Pengalengan sambil lihat-lihat hotelnya. Nah, adapun kami mampir di pinggir jalan yang relatif luas untuk parkir 6 mobil. Kami pun bongkar pasang stok makanan di sana. Pakai kertas coklat dan sendok plastik, kami pun menikmati makan siang di sana. Awalnya semua orang kaget dengan ide bokap ini, tapi akhirnya kepingin lagi, hehehe...



Well, untung saya tidak jadi ngendog di rumah saja selama Lebaran. Kami pulang Sabtu siang setelah makan siang Nasi Bakar di daerah Kopo, dan sampai di rumah masing-masing sebelum jam 5 sore. Memang harinya arus balik, tapi Tol Cikampek saat itu belum ramai. Untung dhe!! Padahal malamnya sudah macet total bo!! hehe.. Puas juga libur Lebaran kali ini. Tahun depan, kami berencana untuk menginap di Malabar, atau malah pergi ke Bali skalian! Wow, Amin-in dulu aja dhe. Mudah-mudahan jadi. Thx Jesus for this wonderful holiday. GB us.

Monday, September 29, 2008

Laskar Pelangi


Yes, akhirnya ada juga film Indonesia yang bisa dibanggakan!! Setelah penantian panjang para sineas dan penggemar film Indonesia bertahun-tahun lamanya, khususnya penggemar novel sejudul oleh Andrea Hirata. Sebuah kisah sejati dan nyata perjuangan anak-anak tidak mampu di Belitung tahun 1979, namun mereka memiliki cita-cita setinggi langit. Memang tidak semua cerita terdengar indah, tapi Ikal, personifikasi dari Andrea Hirata sendiri, berhasil mewujudkan impian teman-temannya yang lain, terutama Lintang, yang terpintar dan termalang, untuk menjadi orang yang sukses. Ceritanya sederhana, namun menyentuh dan patut ditonton semua WNI. Banyak pesan moral yang dapat diambil dari kisah ini. Pantas saja, tiket pra-premier LP terjual lebih dari 1.700 tiket di Blitz Megaplex, dan juga masuk di hampir seluruh bioskop terbaik (XXI) di Jakarta. Di Gading XXI dan Platinum XXI sebagai contoh, LP diputar hingga 2 studio! Sebuah catatan yang patut dibanggakan.

LP muncul di tengah-tengah amukan film Indonesia yang kualitasnya terbilang sangat kurang, tema yang menjemukan, dan tentu saja membosankan. Tidak sedikit film horor yang terkesan lucu dan film komedi yang terkesan jayus (sok lucu padahal gak lucu). Tidak usah disebutkan filmnya, cek saja di Kompas atau langsung di www.21cineplex.com misalnya. Huihh.. Please deh.. Cape deh kitee..

Justru film seperti inilah yang harus ditonton oleh Pak SBY, Jusuf Kalla, dan seluruh menteri-menterinya. Di samping isi dari film ini yang merupakan refleksi dari sistem pendidikan kita saat ini, LP juga bisa menjadi motivator bagi sineas lainnya untuk berkarya lebih baik lagi. Saya yakin dan percaya, banyak anak seperti Lintang, jenius secara otak, namun tidak jenius secara kantong, alias miskin abis. Anak-anak seperti inilah yang justru harus diangkat oleh negara. Jangan hanya menangis untuk film drama percintaan bertema poligami saja, Pak, tapi menangislah untuk anak-anak bangsa yang jelas butuh bantuan darurat. Yup, seperti pesan di ending film LP, setiap orang berhak mendapatkan pendidikan yang layak.

Singkat kata dan akhir kata, saya sangat terharu dan bangga pada Riri Riza dan juga Andrea Hirata, si Ikal, untuk kisah sejatinya. Dan untuk semua bloggers, jangan lupa menonton LP, karena dari sinilah imej film Indonesia bisa diperbaiki. Ayo Bapak-bapak pemerintah, jangan mau kalah sama Pak Hamengkubuwono yang sudah nonton 2 kali!!

Sunday, September 28, 2008

It's Nice to be Happy!!

Semua orang di dunia ini pasti berusaha keras untuk mendapatkan kebahagiaan. Di sini bukanlah uang banyak yang dimaksud, karena uang adalah alat manusia untuk melakukan segala perkara, kecuali mendapatkan kebahagiaan. Uang memang salah satu faktor pendukung kebahagiaan, namun uang bukanlah faktor utama dan bukan satu-satunya.

Bukannya menjadi orang yang munafik yang sok tidak butuh uang, namun yakinkah kita bahwa 100 orang terkaya di dunia ini juga menjadi 100 orang yang paling berbahagia di muka bumi ini? Atau sebutlah 10 selebritis favorit yang menurut kita sangat populer, yakinkah bahwa mereka juga bahagia? Salah satu bintang Hollywood yang sedang naik daun, Shia LaBeouf (Transformers, Indiana Jones 4, Eagle Eye), pernah menyatakan pada pers bahwa cita-citanya di masa mendatang adalah menjadi orang biasa-biasa saja seperti saya dan anda. (?!?). Manusia memang tidak pernah puas, bukan??

Saya memang bukan orang yang paling kaya se-Jakarta Barat. Bukan juga seorang selebritis terkenal atau anak pejabat yang memiliki banyak fans dan pendukung. Saya bukan mahasiswa terbaik di kampus atau pelayan teladan di gereja, dan saya pun bukan anak emas siapa-siapa. Namun, satu hal yang saya bisa pastikan, saya termasuk orang yang bahagia. Mengapa bahagia dan selalu tampil ceria di hadapan semua orang? Ini bukan suatu paksaan karena saya ingin selalu terlihat 'prima' setiap kali bertemu orang lain, atau topeng agar senyum dan tawa itu dapat menutupi seluruh permasalahan yang ada. Masalah pasti ada, namun bagaimana kita menyikapinya.

Masalah selalu datang dan pergi. Dan saya bukanlah orang yang hidup tanpa banyak masalah. Namun di balik itu, saya berusaha untuk selalu bersyukur atas segala hal yang terjadi dalam hidup ini. Saya punya keluarga yang terikat dalam kasih dan kami selalu kompak, walaupun sering terjadi cekcok antar anggota keluarga. At least mereka masih lengkap, dan cekcok ini hanyalah kerikil tajam dalam perjalanan hidup. Memiliki 2 nenek dari ayah dan ibu bagi sebagian orang merupakan suatu "musibah" besar dalam rumah tangga. Saya berani bertaruh, di antara 1000 rumah yang ditunjuk secara acak di Jakarta, belum tentu ada 1 rumah yang punya 2 besan. Namun, saya bersyukur masih bisa dipercayakan 2 nenek, dengan posisi saya sebagai cucu. Saya juga punya teman-teman yang luar biasa, saling mendukung dan saling mengerti, serta selalu kompak tentunya, di sekolah, kampus, maupun gereja. Jarang terjadi cekcok di antara kami. Saya juga tidak lupa bersyukur punya Tuhan Yesus yang luar biasa. Masih banyak alasan kita untuk bersyukur. Bercerminlah dan renungkan hal ini!

Hal lain yang membuat saya bisa terus bahagia adalah, positive thinking. Kata majemuk ini bukanlah mantera apa-apa. Ini hanyalah sikap kita, pola pikir kita, persepsi kita dalam menyikapi masalah. Setiap masalah yang diijinkan terjadi tidak mungkin melebihi kemampuan kita. Terkadang kita yang kurang berusaha keras dan cenderung 'manja'. Setiap masalah juga pasti punya makna di balik semuanya. Dari sini pula kita belajar untuk menjadi orang yang lebih baik lagi. Dengan adanya positive thinking ini, pasti jarang terjadi percekcokan, salah paham, atau apapun juga. Hati pun akan selalu damai dan tenteram. Otomatis ada juga yang namanya kebahagiaan atau sukacita. Lain halnya dengan negative thinking. Istilahnya, orang ingin berbuat baik saja dianggap ada maunya, dll. Orang seperti ini pasti sulit bergaul dan sulit bekerja sama dengan orang lain. Seberat apapun hidup ini, percayalah, kita bukan yang terburuk. Masih banyak orang di luar sana yang lebih perlu bantuan. Kadang malah mereka yang lebih susah dari kita yang lebih bisa membantu orang lain yang lebih kesusahan, dibanding kita.

Sulit memang untuk selalu berpikir positif. Saya pun merasakan hal yang sama. Kita sangat mudah menghakimi orang lain dari penampilannya, wajahnya, ataupun hal lain. Kita juga mudah jatuh dan sulit bangun jika terkena masalah. Pernahkah kita sampai bingung melihat orang yang secara ekonomi sangat lemah, dan tidak lupa selalu diterpa masalah, tapi justru mereka selalu terlihat berbahagia? Mungkin mereka adalah salah satu dari sedikit orang yang menikmati indah dan seni kehidupan ini. Kita juga sering kecewa dengan keadaan kita, yang paling sederhana adalah, kita merasa jelek secara fisik, merasa bodoh, sehingga kita makin rendah diri. Bagus tidak sampai bunuh diri. Saya banyak belajar dari Hee Ah Lee, pianis wanita berjari 4 dari Korea, yang tertolak sejak bayi. Hanya ibunya yang bersyukur atas anak ini. Otaknya tidak bisa dibilang cerdas, karena di usia di mana anak lain sudah bisa membaca dan menulis, dia belum bisa berbicara lancar. Sebagian orang mungkin menganggap sudah takdirnya ia menjadi pianis terkenal saat ini, namun saya katakan ini lebih ke sikap positif ibunya dan kerja keras dari Hee Ah Lee sendiri. Tuhan sudah mengijinkan ia lahir ke dunia ini, dan mereka berdua melakukan yang terbaik. Jadilah Hee Ah Lee yang sekarang, bukan dia yang masih bayi dan tertolak oleh seluruh keluarganya saat itu. So, it's all about mainset and struggle, isn't it?

Satu hal yang saya yakini, sebagian takdir memang di tangan yang Maha Kuasa, namun sebagian lagi merupakan keputusan kita, termasuk keputusan untuk menjadi orang yang bahagia. Lakukan saja yang terbaik yang bisa kita lakukan dalam menghadapi hidup ini. Tuhan cukup adil kok dalam melihat perjuangan kita dan tentunya memberikan jalan keluar. Apalah yang dicari manusia di dunia ini? Bukankah kebahagiaan? Sangat menyenangkan bisa menjadi orang yang bahagia, tentunya! Juga jika kita bisa selalu berpikir positif. Akhir kata, jadilah orang yang bahagia saat ini juga. Tidak sulit kok! ^^

Salam bahagia dan sampaikan salam bahagia ini kepada semua orang!